Minggu 10 - Tuhan Berkuasa Memilih Orang dalam RencanaNya - Tuhan Melindungi Bayi Musa dari Ancaman Raja Firaun
π Tujuan :
1. Anak tahu bahwa Tuhan tidak lupa janjiNya dan rencanaNya menyelamatkan umatNya.
2. Anak tahu bahwa Tuhan berkuasa memilih orang dalam rencanaNya dan melindunginya
3. Anak belajar tidak takut saat menghadapi kesulitan karena Tuhan berkuasa menolong.
π π£Attention Grabber:
1. Anak tahu bahwa Tuhan tidak lupa janjiNya dan rencanaNya menyelamatkan umatNya.
2. Anak tahu bahwa Tuhan berkuasa memilih orang dalam rencanaNya dan melindunginya
3. Anak belajar tidak takut saat menghadapi kesulitan karena Tuhan berkuasa menolong.
π π£Attention Grabber:
Keluaran 2:1-10, Little Boys Bible Storybook, hal.59-63
“Tidak! Firaun dan tentara-tentaranya tidak boleh berbuat jahat pada bayi laki-laki-ku yang berharga ini!” Mama Yokhebed memeluk bayinya erat-erat. Mama Yokhebed dan suaminya bingung sekali. Ia terus berpikir ...dan berpikir, “Bagaimana, cara selamatkan bayiku, ya?” tetapi Tuhan beri Mama ide hebat. “Aha! Ya, aku tahu harus berbuat apa.” Mama buat keranjang dengan tutup di atasnya. Lalu, ia masukkan bayi kecil itu kedalamnya. “Ssst, Miriam….peluk adikmu. Kita harus hati-hati.” Mereka sampai di sungai Nil. Mama beritahu Miriam, kakak si bayi itu, untuk menjaga adiknya, sambil bersembunyi di antara pohon-pohon dan rumput-rumput tinggi yang tumbuh di sungai itu. Mama cium bayi kecil itu, menaruhnya dengan hati- hati dalam keranjang. Mama percaya bahwa Tuhan pasti menjaganya. Ya, Tuhan menjaga bayi kecil itu. Tuhan punya rencana istimewa untuknya. Tuhan beri puteri Firaun mandi di sungai itu. “Oa..oa..” Wah, suara tangis adik bayi keras sekali. Puteri Firaun mengangkatnya dan Tuhan taruh belas kasihan di dalam hatinya. Ia beri nama, ”Musa” untuk bayi itu. “Puteri, saya bisa mencarikan ibu untuk menyusui dan merawat bayi itu,” kata kakak Miriam. Puji Tuhan. Mama bisa bertemu lagi, bahkan merawatnya sendiri.
π£ Step by Step:
πΌπΈ Lagu :
Tuhan menjagamu, tiap hari, tiap waktu,
Ia menjagamu, Tuhan menjagamu.
Waktu ‘ku takut, aku berdoa,
Aku percaya Tuhan menjaga.
Waktu ‘ku takut, aku percaya,
Pasti! Tuhan menjaga.
π¨ IDE Aktivitas :
Bermain pura-pura seperti kakak Miriam yang menjaga bayi Musa dari balik semak-semak dari kardus.
GAMBAR Aktivitas:
πTugas Orangtua :
Mama, ajaklah anak untuk mengobrol. Katakan pada anak bahwa mama sangat menyayangi anak sejak dalam kandungan sampai saat ini. Ajak anak bersyukur untuk penjagaan dan pemeliharaan Tuhan. Katakan bahwa Tuhan itu baik.

Comments
Post a Comment